Waru (♥) untuk Tuan dan Nyonya Nyot




Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Samarinda, 09 Juni 2011
Kepada Kawan dan Kawin ku YLB (Yang Lagi Bahagia) Pasangan

Tuan dan Nyonya Nyot

Sungguh, merupakan sebuah kebahagian tersendiri mendengar berita dan mendapat undangan Resepsi Pernikahan kalian kawan-kawinku. Mendengar perihal tersebut rasanya begitu renyah dan mendatangkan sebuah kelegaan. walau sebenarnya saya tak masuk dalam penokohan kisah percintaan kalian. Hanya sebagai team penggembira atau penonton saja. Namun ini seperti melihat ending yang rancak dalam sebuah film atau seperti senyum merekah ketika mengakhiri epilog sebuah buku yang manis...Sungguh.

Akhirnya, Perjalan kalian berdua sampai pada Gerbang tol baru. Kini kalian memasuki sebuah kota baru yang katanya orang-orang yang sudah menjalaninya sangat Uiiiindah sekali....Jika diperjalanan kota sebelumnya banyak sekali kerikil tajam yang merobekkan sandal kalian, atau mungkin membuat bocor ban kendaraan cinta yang kalian tumpangi...di kota baru ini menjanjanjikan kebarokahan yang berlimpah dalam perjalanannya (ini juga katanya, sebab saya belum menjalaninya). dan semoga Katanya itu memang nantinya kalian rasakan ketika benar-benar menginjakkan kaki disana.

Namun ada sesuatu yang sebenarnya menjadi inti dari urek-urek an ini kawan-kawinku. tentang permintaan maafku yang berasal dari lubuk hati yang suaangat jeru, sejeru laut...tapi mungkin tak sejeru cinta kalian. maaf atas kealfaanku dalam absen buku tamu kalian...Aku tak dapat langsung menghadiri hari bahagia tersebut..tak dapat jatah berfoto dengan kalian, atau bahkan mencicipi onde-onde khas mojokerto xixiix....(lha lapo anjog kunu jo?). Rasanya mengganjal sekali memang, ganjalannya sebesar ganjel pintu *Huaalaah...

Namun, Ketidakhadiranku bukan lantas mengalpakan restu untuk perjalan baru kalian, kawan-kawinku. Sepeti muqaddimah urek-urek an diatas, saya turut lega mendengar berita manis ini.

Akhirnya,Segenap Jajaran dan Team rea-reo Kampungan Corp. Mengucapkan

SELAMAT ATAS GUNTING PITA HUBUNGAN BARU KEPADA TUAN NYOT (ROIS MUAYYAD FAHMI S. S & ERNANDA IMAWATI S. S) , SEMOGA MENJADI HUBUNGAN YANG HARMONIS, MANIS DAN KLIMIS.

Wassalam

Kawanmu

♥♥♥♥♥♥♥♥♥♥

Bejo Kampungan
(Wuapik yo tandan tanganku mengandung waru, yo waru abang, yo waru ireng lho iku)
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :

Post a Comment