(sumber pict. http://unprojected.multiply.com/photos/photo/2/5)
Akan ku ceritakan diagnosa baru tentang penyakitku kawan, diagnosa ini bukan dari Dokter pribadiku, juga bukan dari Dokter umum. melainkan dariku sendiri yang sedang belagak menjadi dokter.

Penyakit itu sudah lama bersarang dalam jiwa saya (termasuk penyakit kejiwaan dong). menggerogot dan bersemanyam didinding-dinding sistem kekebalan yang dirapuhinya. bahkan rasa-rasanya saya kok malah fanatis pada "penyakit" ini.

Skeptis sendiri adalah : tidak gampang percaya, pada apapun, siapapun serta kecenderungan sikap tak ingin berubah.

Sebenarnya Penyakit itu indah saja jika berada dalam arah yang benar. namun yang saya alami justru sebaliknya, penyakit itu progres dalam arah yang salah. dimana kecenderungan ketak ingin berubahannya pada sesuatu yang "bodoh", pada hal-hal yang harusnya ditinggalkan.

yah, saya adalah orang yang sangat susah diajak berubah. tidak mudah untuk "jatuh cinta" pada sesuatu yang baru. entah karna faktor fanatis saya yang terlalu pada sesuatu yang lama sehingga susah untuk mengggntikan posisinya atau karena memang karena memang sesuatu yang baru itu kurang menarik bagi saya, saya pun tak tahu. yang jelas, lama-kelamaan sikap ini menjadi penyakit, yang skalanya melebar keberbagai hal. diperlukan sebuah moment yang menarik dan sesuatu yang nyata dulu untuk benar-benar menggiring menuju perubahan (sangat lamban sekali ya?)
yang saya takutkan adalah, penyakit tersebut mengajak saya untuk bersemayam dalam kemalasan dan kebodohan kawan. sekarang saya sudah mulai merasakan perihnya, akibat dari gejala skeptis ketika saya masih duduk dibangku pendidikan. banyak hal yang saya tolak (padahal hal tersebut baik) dan nyatanya sekarang saya butuhkan.

Apakah ini sifat asli rumpun melayu? seperti dalam cerita dalam maryamah karpov, Andrea hirata? dimana orang melayu itu sangat susah diajak berubah, kolot dan cenderung ogah-ogahan diajak berubah, walau toh itu hanya persoalan berpindah berobat dari dukun gigi ke dokter gigi.

Smoga penyakit ini tidak menular kepada anda, Salam super kompakan
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :

Post a Comment